Poker Boyaa Indonesia - Duo Mantan SM Bikin Pede

Poker Boyaa Indonesia - Duo Mantan SM Bikin Pede

Texaspoker cc2 adalah poker online dengan uang asli terpercaya - Kehilangan Robert Santo Yunarto dan Ary Sapto tak lantas membuat Hangtuah Indonesia Muda Sumsel ciut nyali dalam menghadapi Speedy NBL Indonesia 2012-2013. Kedatangan beberapa pemain baru membuat mereka memiliki semangat baru untuk menyambut kompetisi basket tertinggi di Indonesia itu.

Khususnya kehadiran mantan pemain Satria Muda (SM) Britama Jakarta Schiffo Julian Liogu dan Raylly Pratama Putra Handoyo. Kehadiran dua pemain tersebut diyakini bisa membawa perubahan positif pada tim kuda hitam itu.

"Jelas akan memberikan pengaruh untuk tim. Mereka berdua berasal dari tim juara. Mental juara mereka diharapkan bisa menular kepada pemain Hangtuah," tutur kapten Hangtuah Agustinus Dapas Sigar kepada Jawa Pos.

Kebetulan, dua pemain tersebut sama-sama berposisi sebagai forward. Pos itulah yang dikhawatirkan menjadi handicap bagi Hangtuah. Forward andalan mereka Ary Sapto harus absen hingga empat bulan karena dihantam cedera ACL. Belum lagi hengkangnya center Dian Heryadi ke CLS Knights Good Day Surabaya, kekuatan Hangtuah di area underbasket semakin berkurang.

Meski begitu, Aguy -sapaan karib Agustinus- menyatakan bahwa dua pemain tersebut belum bisa langsung dibebani target. Masa bergabung yang baru dua pekan tentu masih terlalu minim untuk bisa langsung kompak dengan pemain Hangtuah lainnya. Namun, Aguy yakin dua pemain itu bakal bisa beradaptasi dengan cepat di bawah bimbingan pelatih Apriyadi.

Target Hangtuah musim ini tidaklah main-main. General Manager Ferri Jufry menyebutkan bahwa anak asuhnya membidik posisi lima besar klasemen akhir. Target tersebut bukan hal yang mudah dicapai. Pasalnya, sejak era NBL, konfigurasi lima besar selalu dikuasai SM, Dell Aspac Jakarta, Pelita Jaya Esia Jakarta, Garuda Bandung, dan CLS.

"Tapi, anak-anak menunjukkan perkembangan signifikan. Mereka memang rata-rata masih muda. Tapi, ketenangan mereka terus meningkat. Beda dengan NBL musim pertama atau kedua. Kini mereka lebih matang," tegas Ferri. (ru/c9/ang)

No comments:

Post a Comment